Siapakah Pria Berkepala Plontos Yang Mengawal Raja Salman ? - Faktapedia


Faktapedia - Raja Arab Saudi, Salman Salman bin Abdulaziz Al Saud telah tiba di Indonesia. Di antara rombongan Raja Salman, ada satu sosok pria tegap bersorot mata tajam, yang terus setia mendampingi sang raja. Dialah Brigadir Jenderal Abdul Aziz Al-Faghm yang menjadi pengawal pribadi Raja Salman.

Sebelum mengawal Raja Salman, pria berkepala plontos tersebut telah menjadi pengawal pribadi mendiang Raja Abdullah bin Abdulaziz Al Saud selama 10 tahun. Saat Raja Abdullah mangkat pada 23 Januari 2015 dan dimakamkan, Al-Faghm menjadi pengawal terdepan iring-iringan penggotong jenazah sang Raja.

Saat itu, fotonya mengawal iring-iringan jenazah Raja Abdullah menjadi viral di internet. Saat itu seperti dilansir media Arab News, Al-Faghm tampak tetap tegar, namun jelas terlihat mencoba menyembunyikan kesedihannya.


Pria Tegap Berkepala Plontos di Dekat Raja Salman, Siapa Dia?Foto: Rachman Haryanto

Para pengguna Twitter ketika itu bahkan membuat tagar khusus untuknya, untuk mengucapkan terima kasih atas dedikasinya untuk raja dan kerajaan Saudi selama ini. Para netizen pun ramai membahas pria bertubuh tegap tersebut.

"Kita jadi sangat terbiasa melihat dia bersama raja, dengan setelan jas hitamnya, tapi tak pernah bertanya tentang namanya. Dia tentunya telah melayani dengan setia," puji Mohammed Al-Abdulqader lewat akun Instagram.

"Ini salah satu posisi yang sangat penting di negara. Dia pasti sangat sedih ketika raja wafat," tulis Al-Abdulqader seperti dilansir Arab News beberapa waktu lalu.

Pria Tegap Berkepala Plontos di Dekat Raja Salman, Siapa Dia?Foto: Rachman Haryanto

Seperti dirangkum dari berbagai media, Al-Faghm merupakan satu dari sedikit tentara di Saudi yang memiliki kualifikasi lengkap. Pria yang merupakan jebolan kesatuan pasukan elit Arab Saudi ini, telah sangat berpengalaman. Ini terlihat dari beberapa badge (tanda lulus pendidikan militer) yang disematkan padanya.


Selain berpengalaman dalam bidang pertempuran, Al-Faghm juga memiliki kemampuan untuk menerbangkan pesawat maupun helikopter dalam kondisi darurat. Pria ini juga memiliki kemampuan menyelam di laut yang sangat profesional. Tak hanya itu, dia juga memiliki badge penjinak bom, yang artinya dia memiliki kemampuan menjinakkan berbagai jenis bahan peledak.

Pria berumur 50-an tahun ini merupakan lulusan akademi militer King Khaled Military College pada tahun 1991. Yang menarik, ayah Al-Faghm juga mengabdi untuk Raja Saudi sebelumnya selama 30 tahun.

Lihat artikel asli: Detik.com

Artikel Terkait Lainnya:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Terima Kasih telah berkunjung,silahkan berkomentar dengan sopan.